Cegah KARHUTLA, Unit Binmas Polsek Pontianak Utara memberikan Himbauan kepada warga.


Foto : Unit Binmas Memberikan himbauan kepada petani atau peladang untuk tidak membuka lahan pertanian atau berladang dengan cara membakar hutan atau lahan. 


Pontianak, Kalbar – Dalam upaya mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Unit Binmas Polsek Pontianak Utara melaksanakan Patroli KARHUTLA dan memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat. Kali ini himbauan dan sosialisasi Karhutlah dilaksanakan di Jln. Dharma Putra Kel. Siantan Tengah, Jln. 28 Oktober dan Jln. Parit Nanas, Kel. Siantan Hulu, Pontianak Utara. Jum'at, (03/09/2021)


Kapolsek Pontianak Utara AKP Feby Rando, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Hamdani mengatakan, “Patroli KARHUTLA yang dilaksanakan oleh unit Binmas sebagai ujung tombak di lapangan, Unit Binmas Polsek Pontianak Utara melaksanakan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pencegahan kebakaran hutan dan lahan.


“Kami akan terus melaksanakan himbauan-himbauan pencegahan kebakaran hutan dan lahan termasuk mengedukasi masyarakat tentang cara membuka lahan tanpa membakar”, ujar Kasi Humas. 


Dalam giat Patroli tersebut petugas patroli juga Menggedukasikan kepada warga masyarakat tentang pencegahan Karhutla dengan tidak melakukan membuka lahan dengan cara membakar hutan dan lahan untuk bercocok tanam atau berladang.


Kasi Humas Iptu Hamdani menegaskan, kegiatan sosialisasi dan himbauan tentang Karhutla ini juga bertujuan agar warga masyarakat paham bahwa tindakan membakar hutan maupun lahan dengan sengaja adalah perbuatan melawan hukum dan mempunyai sanksi pidana. pungkasnya.(HM)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejumlah Personil Polsek Jajaran Polresta Pontianak Kota melaksanakan Vaksinasi Covid-19 gelombang pertama di Aula Mapolresta Pontianak Kota

demi kenyamaman masyarakat yg berbelanja di pasar juadah, lantas polsek pontianak utara melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalin

Kapolresta Pontianak Kota Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.I.K., Memimpin Upacara Sertijab Kapolsek Pontianak Selatan