Cegah Penularan Virus Corona, Iptu Teten Darmansyah ajak warga terapkan prokes dan ajak warga ikuti Giat Vaksin

 

Pontianak, Kalbar – Unit Binmas Polsek Pontianak Utara yang di pimpin oleh Panit 2 Binmas Iptu Teten Darmansyah melaksanakan kegiatan Penerangan Keliling ( Penling ) di simpang Parit Nanas Pontianak, berkaitan dengan ketertiban berlalulintas maupun penerapan protokol kesehatan,


Dalam giat tersebut terlihat Panit 2 Binmas Iptu Teten bersama Unit Sabhara dengan menggunakan mobil Dinas Penerangan Polsek Pontianak Utara, Iptu Teten memberikan himbauan melalui pengeras suara tentang penerapan Prokes gerakan 5M dalam beraktifitas sehari hari guna mencegah Penularan Covid 19 serta ajakan untuk mengikuti giat Vaksinasi, sebagai bentuk perlawan kita terhadap penyebaran covid 19,


Masih berkaitan dengan covid-19, Petugas Patroli juga melakukan Sosialisasi dan mengajak warga untuk mengikuti kegiatan Vaksinasi yang dilakukan di Kec. Pontianak Utara, 


"Kita berharap masyarakat dapat melaksanakan semua himbauan yang sudah disampaikan tentang ketertiban berlalu lintas serta penerapan Prokes dengan gerakan 5M dan mengikuti kegiatan Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh Pemerintah guna mencegah serta memutus mata rantai penularan Virus Corona diwilayah hukum Polresta Pontianak Kota,


Mari secara bersama sama kita laksanakan tertib berlalu lintas di jalan Raya agar kita selamat sampai ke tujuan dan melaksanakan Gerakan 5M dalam aktifitas sehari hari untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19 serta mengikuti Vaksinasi, "pungkas Iptu Hamdani. (HM).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejumlah Personil Polsek Jajaran Polresta Pontianak Kota melaksanakan Vaksinasi Covid-19 gelombang pertama di Aula Mapolresta Pontianak Kota

demi kenyamaman masyarakat yg berbelanja di pasar juadah, lantas polsek pontianak utara melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalin

Kapolresta Pontianak Kota Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.I.K., Memimpin Upacara Sertijab Kapolsek Pontianak Selatan